Announcement

Selamat datang di AOI Casket!
Sebuah tempat di mana anime dilihat dengan antusias, ditelaah dengan seksama, dan kemudian dinilai dengan serius.

Jumat, 03 Januari 2014

TAMAYURA ~moaguresshibu~

- Judul: たまゆら ~もあぐれっしぶ~ (Tamayura ~moaguresshibu~)
- Judul Alternatif: Tamayura: More Aggressive;
- Tipe: TV (Juli 2013)
- Genre: Slice of Life; Comedy;
- Episode: 12
- Rating: Relatively safe
- Sinopsis:
Kini naik ke kelas 2, Sawatari Fuu bertekad akan bersikap lebih agresif. Meski hanya seorang diri, dia memutuskan untuk memulai Shashinbu (Klub Fotografi), dan ternyata keberanian tersebut kemudian membawanya kepada banyak hal baru. Dia bertemu dengan kenalan-kenalan lama ayahnya, yang menceritakan sisi-sisi lain dari sang ayah yang belum pernah dia ketahui sebelumnya, dan juga dengan kakak kelas bernama Mitani Kanae, yang berbagi kegemaran mengambil foto dan lama merindukan perubahan dalam hidupnya.

Review:

- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Memulai sesuatu bukanlah sesuatu yang mudah. Mengambil langkah pertama bisa terasa sangat menakutkan. Namun tanpa langkah tersebut, tidak ada yang akan berubah. .... Anime ini hendak mengajak penonton agar bersikap lebih agresif meski hanya sedikit, agar melangkah ke depan walau cuma suatu langkah yang kecil. Dan dia menyampaikan pesan tersebut dalam cara yang indah dan pandai sekaligus. Ketika Fuu bertemu dengan kenalan-kenalan ayahnya dan mengetahui kehidupannya sebelum dia sendiri lahir, anime ini ingin menunjukkan apa yang bisa diraih apabila seseorang berani melangkah. Semua teman dan semua kebahagiaan yang kini Fuu peroleh adalah karena ayahnya cukup agresif melakukan apa yang dia lakukan di masa lalu. Sementara, melalui sudut pandang Kanae yang sedang menjalani tahun terakhirnya di sekolah, anime ini seolah berempati kepada penonton. Dia memahami keresahan yang dihadapi seseorang saat menatap masa depan yang tidak pasti, tetapi kemudian lekas menenangkan dengan memperlihatkan bahwa perubahan sesederhana apapun mampu membuka harapan seluas-luasnya, meskipun hasilnya tidak segera tampak. Gently encouraging and quietly comforting, it's storytelling in the highest level.

- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Dengan fokus terhadap fotografi tidak sebanyak season yang pertama, dorongan untuk berhenti sejenak dan memperhatikan pemandangan sekitar juga tidak sekuat sebelumnya. Namun, itu sama sekali bukan berarti bahwa season ini kurang indah. Memang masih terdapat satu atau dua kesalahan pada sinkronisasi animasi gerakan mulut para tokoh dengan voice-acting-nya, namun dengan gambar latar mendetil yang memenuhi setiap episodenya, dan ditambah musik latar yang menghantarkan emosi secara sempurna, audio visual anime ini tetap termasuk salah satu yang paling memanjakan indera penonton.

- Karakter:
Season baru memperkenalkan tokoh-tokoh baru. Sebagian dari mereka, seperti Tomo-chan dan Shimokamiyama, memang tidak memberi pengaruh apa-apa, tetapi hal tersebut tidak menghalangi fakta bahwa Mitani Kanae adalah persis tokoh yang dibutuhkan oleh anime ini. Bagi mereka yang sedang atau pernah merasakannya sendiri, keresahan Kanae sangat mudah dimengerti, dan oleh sebab itu pula, jawaban yang dia temukan kemudian atas keresahan tersebut menjadi sangat menenangkan, terlebih karena proses menemukan jawaban itu juga melalui penjelasan yang baik dengan menggunakan contoh-contoh. Satu karakter tokoh yang tepat bisa meningkatkan kualitas suatu cerita, dan Kanae membuktikannya dengan elegan di anime ini.

- Overall Score:
The strength in friendship, the warmth in people's smiles, the happiness of memories, the sweetness of fatherly love, the possibilities that courage brings, the hope that future holds. .... Sebagaimana season pertamanya, belum ada anime lain yang bisa memberikan kedamaian di hati seseorang sebaik anime ini. Namun, bukan cuma itu; kali ini dia juga ingin menunjukkan keindahan dalam berinisiatif melakukan sesuatu. Kisah-kisah yang indah namun efektif menyampaikan pesan, gambar latar yang mendetil serta musik latar yang emosional, penggunaan karakter tokoh yang tepat -- semua bagiannya berkontribusi untuk menunjukkan bahwa ada hal baik yang menanti di ujung keberanian. Review ini tidak bisa menjamin setiap orang akan merasakan efek yang serupa, tetapi jika yang anda cari adalah suatu dorongan untuk memulai, a little push on your back, anime ini hampir pasti akan mampu menyediakannya. Nilai 10 dari 10 (Beautifully inspiring)


DVD/Blu-ray:
Volume 1
Volume 2
Volume 3
Volume 4
Volume 5
Volume 6

Tidak ada komentar:

Posting Komentar