Announcement

Selamat datang di AOI Casket!
Sebuah tempat di mana anime dilihat dengan antusias, ditelaah dengan seksama, dan kemudian dinilai dengan serius.

Jumat, 22 April 2016

KONO SUBARASHII SEKAI NI SHUKUFUKU O!

- Judul: この素晴らしい世界に祝福を! (Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku o!)
- Judul Alternatif: KonoSuba; God's Blessings on This Wonderful World!;
- Tipe: TV (Januari 2016)
- Genre: Comedy; Super Powers; Fantasy;
- Episode: 10
- Rating: Strong Eroticism (Occasional Nudity)
- Sinopsis:
Pada suatu hari, Satou Kazuma mendadak mengalami kecelakaan dan langsung tewas. Dia kemudian bertemu dengan Dewi Aqua yang, selain pilihan untuk masuk ke surga atau reinkarnasi, memberi Kazuma pilihan ketiga. Akibat ancaman dari Raja Iblis, populasi di suatu dunia lain kini jauh berkurang, maka Aqua menawarkan kepada Kazuma untuk menjadi petualang di dunia tersebut, sekaligus dengan kesempatan untuk mewujudkan apapun keinginannya jika dia berhasil mengalahkan sang Raja Iblis. Sebagai seorang penggemar game RPG, petualangan di dunia lain adalah apa yang selama ini dia idamkan, maka tanpa pikir panjang Kazuma pun langsung menerima tawaran Aqua.
    Meski Kazuma juga diizinkan memilih satu item atau skill untuk dibawa sebagai bekal di kehidupan barunya, merasa jengkel karena terus didesak, dia akhirnya memilih Aqua untuk menemaninya bertualang. Namun, ternyata petualangannya sama sekali tidak sehebat yang semula dia bayangkan. Sebelum dia bahkan bisa berpikir untuk bertarung melawan Raja Iblis dan menjadi pahlawan, setiap hari Kazuma justru harus bekerja keras sekadar untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.

Review:

- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Komedi anime ini, yang berkisar pada perbedaan antara harapan Kazuma terhadap sebuah dunia ala RPG dengan kenyataan yang dia temukan, terkadang tidak begitu efektif, namun terkadang pula bisa menjadi sangat jenaka. Lelucon yang menggunakan setting sebagai obyek mungkin terbatas hanya dapat segera dipahami oleh penonton yang memang memiliki informasi awal atas kondisi awam dari setting tersebut. Dengan kata lain, untuk menyadari bahwa Quest yang mengutus para petualang cuma untuk bekerja sebagai buruh konstruksi adalah suatu hal yang lucu, seseorang harus sudah lebih dahulu mengetahui bagaimana seharusnya Quest yang normal. Sedangkan pada saat yang sama, bagi mereka yang memang telah sering bermain RPG, barangkali sudah tidak ada lagi setting yang akan terasa terlalu aneh. Akan tetapi, lelucon-lelucon yang mengangkat keanehan dari para tokohnya merupakan sesuatu yang lebih mendasar dan universal. Tidak butuh pengetahuan khusus untuk mengerti bahwa ada yang tidak beres pada seorang penyihir yang hanya mampu mengeluarkan sihirnya satu kali dalam sehari, maka setiap kali menyaksikan Megumin berteriak "Explosion!" lalu langsung jatuh lemas tak berdaya, siapapun akan seketika tertawa secara alami. Menyajikan dua kualitas yang berbeda dalam jumlah yang kurang lebih setara, komedi anime ini berpotensi terasa memuaskan dan juga mengecewakan sekaligus. Pada akhirnya, semua tergantung pada pendapat masing-masing penonton, apakah anime ini dapat dianggap telah memberikan cukup hiburan, ataukah sebaliknya justru cenderung terkesan belum memperlihatkan kemampuan maksimalnya.
Sebagai tambahan, meski setiap episode sekilas tampak terpisah dan berdiri sendiri, mereka selalu meninggalkan semacam perubahan, baik pada setting maupun pada para tokohnya, yang kemudian akan bertahan untuk seterusnya. Kisah perjuangan Kazuma mungkin tidak terlalu penting, tetapi hal ini memberi kesan bahwa ceritanya tetap senantiasa berkembang dan meluas, yang tentu akan menyediakan lebih banyak bahan dasar bagi komedi anime ini. Alhasil, terlepas dari apakah penonton akan menyukainya atau tidak, anime ini terus menjanjikan lelucon-lelucon baru dan segar di episode-episode berikutnya.

- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Meskipun detil pada gambarnya sedikit dikorbankan, animasi gerakan para tokohnya yang lancar menjamin bahwa anime ini masih menampilkan visual yang cukup bagus. Sementara itu, melalui sinematografi yang menekankan secara tepat bagian-bagian yang jenaka dari setiap adegan, dia juga telah berhasil menyampaikan komedinya dengan baik.

- Tokoh/Karakter:
Perilaku para tokohnya adalah kekuatan utama dari komedi di anime ini. Pertama-tama, Kazuma sangat berperan untuk menekankan semua keanehan yang ada. Seperti yang telah disebutkan, sebagian lelucon yang hanya mengandalkan harapan Kazuma memang pada kenyataannya tidak begitu efektif, namun dengan mewakili sudut pandang yang 'normal', reaksi-reaksinya penting untuk menjaga agar apa yang seharusnya aneh akan senantiasa tetap terasa aneh. Lebih jauh, selain menyalahi harapan Kazuma terhadap mereka, tokoh-tokoh yang lain juga pada dasarnya memiliki perilaku yang terlalu ... konyol. Mulai dari seorang dewi yang menggunakan kekuatannya cuma untuk hal-hal yang tidak berguna, hingga iblis yang melemparkan kepalanya ke bawah rok untuk mengintip, anime ini seolah penuh dengan orang-orang hebat yang justru gemar melakukan sesuatu yang benar-benar bodoh. Mereka memang tidak selalu melakukannya, namun pada tiap saat ketika mereka lagi-lagi berbuat bodoh, rasanya mustahil untuk tidak tertawa.

- Overall Score:
Ketika sesuatu sangat jauh berbeda dari yang diharapkan, seseorang bisa merasa begitu kecewa hingga menderita depresi. Namun bagi orang lain yang menyaksikannya, kekacauan yang tercipta boleh jadi justru akan terlihat lucu. Menggunakan pengetahuan umum seputar game RPG sebagai dasar perbandingannya, sebagian lelucon di anime ini mungkin tidak dapat lekas dipahami oleh semua orang, tetapi berkat visual yang cukup bagus dan tokoh-tokoh yang mampu menjadi sumber yang berdiri sendiri, anime ini tetap berpotensi menghasilkan komedi yang memuaskan. Skor 8 dari 10 (Good enough comedy)


DVD/Blu-ray:
Volume 5

Goods:
- Pos X Pos Collection
- Petanko Acrylic Strap: Kazuma / Aqua / Megumin / Darkness / Chris / Wiz
- Mug: Type A / Type B
- CD Soundtrack: Volume 1 / Volume 2 / OP Theme / ED Theme
- CD Character Song Album

2 komentar:

  1. Min review season 2 nya juga donk...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Season 2 kurang lebih sama saja dengan season 1, kecuali mungkin gambar para tokohnya yang jadi semakin sederhana. Kalau suka season 1, season 2 juga pasti akan memuaskan.

      Hapus