Announcement

Selamat datang di AOI Casket!
Sebuah tempat di mana anime dilihat dengan antusias, ditelaah dengan seksama, dan kemudian dinilai dengan serius.

Jumat, 27 September 2013

YUYUSHIKI

- Judul: ゆゆ式 (Yuyushiki)
- Judul Alternatif: -
- Tipe: TV (April 2013)
- Genre: Comedy;
- Episode: 12
- Rating: Mild Violence (Physical Harm)
- Sinopsis:
Hinata Yukari, Nonohara Yuzuko, dan Ichii Yui selalu menghabiskan waktu bersama. Ketika sedang berbincang seputar klub yang akan mereka pilih, mereka menemukan Jouhou Shoribu (Klub Pemrosesan Data) yang sedang tidak memiliki anggota seorang pun. Mereka bertiga akhirnya bergabung ke klub tersebut, meski kemudian mereka menggunakannya hanya untuk mencari informasi dan berdiskusi tanpa arah yang jelas tentang berbagai topik yang dipilih secara acak.



Review:

- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Dengan seringkali menggunakan grammar Bahasa Jepang sebagai bahan leluconnya, komedi anime ini terkadang terlalu sulit dimengerti. Namun, jika ternyata bisa dimengerti, anime ini merupakan salah satu yang paling jenaka, baik karena tsukkomi Yui menjadi punchline yang selalu tepat sasaran, maupun juga karena terdapat variasi yang kaya dalam jenis leluconnya. Mulai dari berupa pun yang sudah biasa, hingga sesuatu yang bodoh seperti menemukan cara pengucapan kata sehari-hari yang terdengar lebih keren, mungkin belum pernah ada yang mempermainkan Bahasa Jepang sebanyak anime ini. Dan, hal itu kemudian yang menjadikan komedinya unik dibandingkan dengan anime lain. Tidak benar-benar baru, tetapi tetap terasa segar.

- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Pernah melihat seorang komedian yang begitu lucu sehingga meski sesekali tidak sepenuhnya paham apa yang dia katakan, penonton akan tetap menertawakannya? Keistimewaan serupa juga terdapat pada anime ini. Meski sebelumnya disebutkan bahwa sebagian komedi anime ini sulit dimengerti, tidak mengherankan jika ternyata penonton tetap mampu menikmatinya secara keseluruhan. Semuanya adalah berkat animasi yang bagus, dan terlebih lagi, voice-acting yang brillian. Ketika komedinya sangat bergantung pada tsukkomi dari Yui, tingkah Yuzuko yang gila-gilaan, serta komentar Yukari yang polos namun membingungkan, anime ini menyajikan mereka dengan timing dialog yang tepat dan intonasi suara yang pas. Perfect!

- Karakter:
Yuzuko memancing dengan tingkah lakunya, dan Yui kemudian menjawab dengan tsukkomi. Kombinasi mereka adalah formula yang sudah begitu sering digunakan dalam anime, tetapi karena selama ini formula tersebut terbukti berhasil, maka kesamaan semacam ini bukan masalah, bahkan merupakan sesuatu yang akan sangat diterima berapa kali pun. Lagipula, menyebutkan bahwa anime ini tidak punya keunikannya sendiri juga keliru. Anime ini masih punya tokoh ketiga bernama Yukari -- kecenderungannya berbuat usil memberi Yuzuko seorang rekan dan alasan tambahan bagi tsukkomi Yui, namun di sisi lain, kepolosannya tetap menjadi pembeda yang jelas dari karakter Yuzuko dan menyebabkan tsukkomi Yui justru lebih bervariasi. Berkat kehadirannya, kombinasi Yui dan Yuzuko pun akhirnya memiliki rasa yang khas -- familiar, tetapi unik sekaligus.

- Overall Score:
Komedi yang bervariasi, audio visual yang sempurna, dan kombinasi karakter yang punya keunikan tersendiri. Meski sebagiannya mengharuskan pengetahuan yang agak mendalam tentang Bahasa Jepang, pada dasarnya anime ini sudah menjadi sebuah karya yang unggul di semua kriteria. Satu-satunya yang review ini perlu peringatkan adalah bahwa menonton anime ini bisa cukup melelahkan. Berusaha menangkap sisi jenaka dari suatu bahasa dengan otak yang belum terbiasa dengan bahasa tersebut ternyata butuh energi lebih banyak daripada yang anda bayangkan. .... Namun, tetap saja, nilai 9 dari 10 (Recommended!)


DVD/Blu-ray:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar