- Judul: 森田さんは無口 (Morita-san wa Mukuchi)
- Judul Alternatif: -
- Tipe: TV
- Genre: Comedy
- Episode: 13
- Rating: Relatively Safe
- Sinopsis:
Karena selalu khawatir perkataannya akan melukai perasaan orang lain, akhirnya Morita Mayu lebih banyak diam. Namun meski demikian, dia tetap dapat berteman baik dengan Miki yang cerewet, Hana yang pemalu, dan juga Chihiro dan menghabiskan waktu sehari-hari bersama-sama.
Review:
- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Meski dengan durasi yang sangat pendek (hanya 3 menit per episode, atau pada dasarnya satu episode berdurasi 39 menit) komedinya mampu disajikan dengan baik. Senantiasa menjaga ceritanya hanya berkisar pada dua karakter utama, Mayu dan Miki yang simple dan tanpa basa-basi, anime ini selalu berhasil menciptakan situasi-situasi jenaka yang dapat dengan mudah dimengerti. Mungkin terasa kurang adil jika membandingkan anime ini dalam skala penilaian yang sama dengan anime-anime lain yang serupa namun harus melakukannya belasan atau hingga puluhan kali lebih banyak, namun sebagai anime bergenre komedi, bagaimanapun juga dia tetap mampu melaksanakan tugasnya.
- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Bagian visualnya biasa-biasa saja, tetapi voice actingnya dapat dikatakan dilakukan dengan baik, terutama pada karakter Mayu dan Miki. Miki tidak hanya banyak bicara, namun jelas terkesan bahwa dia memang senang bicara, dan Mayu bukan cuma selalu memikirkan apa yang akan dia ucapkan, melainkan keresahannya terasa di dalam setiap pikiran.
- Karakter:
Meski seharusnya menjadi salah satu tokoh utama, tidak ada kejelasan seputar karakter Chihiro, baik langsung secara tertulis maupun secara tersirat di dalam cerita. Pada saat yang sama, walau karakter Hana disebutkan sebagai seorang pemalu, sifat yang semestinya menjadi ciri khasnya itu sangat jarang, bahkan hanya satu kali menjadi bagian dari cerita. Membangun seluruh aspek hanya dari karakter Morita Mayu, anime ini akhirnya gagal membentuk karakterisasi dari orang-orang di sekelilingnya kecuali satu, yaitu Miki yang hanya merupakan kebalikan dari Mayu.
- Overall Score:
Anime semacam ini bergantung banyak pada kombinasi tokoh-tokohnya, maka ketika hanya dua dari empat gadis yang ditampilkan yang memiliki karakter yang jelas, sementara dua yang lain masih terlalu terbuka untuk memberi struktur yang kuat, sangat meragukan seberapa jauh komedi di anime ini bisa bertahan sebelum mulai teasa repetitif. Namun meski demikian, berdasarkan apa yang disajikan di dalam durasinya yang pendek, anime ini merupakan komedi yang bagus. Nilai 8 dari 10 (It's Good)
- Judul Alternatif: -
- Tipe: TV
- Genre: Comedy
- Episode: 13
- Rating: Relatively Safe
- Sinopsis:
Karena selalu khawatir perkataannya akan melukai perasaan orang lain, akhirnya Morita Mayu lebih banyak diam. Namun meski demikian, dia tetap dapat berteman baik dengan Miki yang cerewet, Hana yang pemalu, dan juga Chihiro dan menghabiskan waktu sehari-hari bersama-sama.
Review:
- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Meski dengan durasi yang sangat pendek (hanya 3 menit per episode, atau pada dasarnya satu episode berdurasi 39 menit) komedinya mampu disajikan dengan baik. Senantiasa menjaga ceritanya hanya berkisar pada dua karakter utama, Mayu dan Miki yang simple dan tanpa basa-basi, anime ini selalu berhasil menciptakan situasi-situasi jenaka yang dapat dengan mudah dimengerti. Mungkin terasa kurang adil jika membandingkan anime ini dalam skala penilaian yang sama dengan anime-anime lain yang serupa namun harus melakukannya belasan atau hingga puluhan kali lebih banyak, namun sebagai anime bergenre komedi, bagaimanapun juga dia tetap mampu melaksanakan tugasnya.
- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Bagian visualnya biasa-biasa saja, tetapi voice actingnya dapat dikatakan dilakukan dengan baik, terutama pada karakter Mayu dan Miki. Miki tidak hanya banyak bicara, namun jelas terkesan bahwa dia memang senang bicara, dan Mayu bukan cuma selalu memikirkan apa yang akan dia ucapkan, melainkan keresahannya terasa di dalam setiap pikiran.
- Karakter:
Meski seharusnya menjadi salah satu tokoh utama, tidak ada kejelasan seputar karakter Chihiro, baik langsung secara tertulis maupun secara tersirat di dalam cerita. Pada saat yang sama, walau karakter Hana disebutkan sebagai seorang pemalu, sifat yang semestinya menjadi ciri khasnya itu sangat jarang, bahkan hanya satu kali menjadi bagian dari cerita. Membangun seluruh aspek hanya dari karakter Morita Mayu, anime ini akhirnya gagal membentuk karakterisasi dari orang-orang di sekelilingnya kecuali satu, yaitu Miki yang hanya merupakan kebalikan dari Mayu.
- Overall Score:
Anime semacam ini bergantung banyak pada kombinasi tokoh-tokohnya, maka ketika hanya dua dari empat gadis yang ditampilkan yang memiliki karakter yang jelas, sementara dua yang lain masih terlalu terbuka untuk memberi struktur yang kuat, sangat meragukan seberapa jauh komedi di anime ini bisa bertahan sebelum mulai teasa repetitif. Namun meski demikian, berdasarkan apa yang disajikan di dalam durasinya yang pendek, anime ini merupakan komedi yang bagus. Nilai 8 dari 10 (It's Good)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar